Pemikiran Presiden terpilih, Prabowo Subianto tentang membangun ekonomi kerakyartan yang kuat dan inklusif, dituangkan dalam buku berjudul The Prabowo Mind The New Economy 5.0 Manifesto.

Peluncuran buku The Prabowo Mind yang ditulis oleh Frans Meroga Panggabean digelar di kawasan Matraman, Jakarta Timur pada Minggu sore, 13 Oktober 2024. 

Buku berisikan pemikiran Presiden terpilih Prabowo Subianto terkait visinya untuk menaik kelaskan koperasi dan UMKM, sebagai langkah konkret yang dibutuhkan Indonesia untuk mencapai stabilitas ekonomi yang berkelanjutan. 

“Karena kita tahu Pak Prabowo memang orangnya sangat ekonomi, ini yang mau kita amplifikasi supaya masyarakat tahu, masyarakat aware bahwa ke depannya ini untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.” kata Penulis Buku The Prabowo Mind, Frans Meroga Panggabean. 

Dalam buku ini, Prabowo tidak hanya berbicara tentang menciptakan lapangan kerja baru, tetapi juga memastikan bahwa sektor ekonomi mikro dapat bersaing di level yang lebih tinggi melalui peningkatan akses ke teknologi dan pengetahuan. 

Kontak Info

Jl. Tumpang Raya No. 114
Gajahmungkur, Semarang, Jawa Tengah
Indonesia 50233

Senin sampai Jumat (08:00 WIB - 17:00 WIB)

KSP Nasari telah berizin dan berada di bawah naungan

Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia

Copyright @ 2024 | KSP Nasari

error: Content is protected !!